Cara Menyimpan File Dokumen Line di Android

loading...
Selamat datang di The Royal Moringa. Pada pertemuan kali ini, saya akan membagikan sedikit informasi mengenai cara menyimpan file dokumen pada aplikasi Line. Mungkin media sosial Line sudah tidak asing lagi didengar di telinga anda. Line adalah aplikasi komunikasi yang memungkinkan pengguna untuk melakukan pengiriman pesan, gambar, video, maupun panggilan dengan mudah dan cepat.


Source : Wikipedia

Seringkali pada saat kita chatting dengan teman atau grup, kita membagikan atau mengirimkan file dokumen baik dalam bentuk word, excel, powerpoint, maupun pdf. File yang anda terima dari teman atau grup bisa anda buka kapan saja selama anda telah mendownloadnya terlebih dahulu karena file tersebut akan expired jika telah melebihi 7 hari atau 1 minggu. Kadangkala apabila file yang dikirim banyak dan dirasa ada yang cukup penting maka sebaiknya file penting tersebut disimpan di internal storage atau SD card. Caranya sebenarnya cukup sederhana. Simak langkah-langkah berikut.

1. Buka aplikasi Line anda > Pilih menu Chats > Pilih teman atau grup dimana file berada > silakan anda cari lokasi file tersebut. Untuk lebih mudahnya bisa dengan klik tombol bars (3 garis disusun vertikal) di pojok kanan atas kemudian pilih Files.

2. Kemudian setelah menentukan files yang dikehendaki > klik tombol more (3 titik) di sebelah kanan > Jump to message

3. Klik file tersebut > Save in Keep

4. Kembali ke halaman Chats > Klik menu More yang berada di paling kanan pilihan menu-menu Line > pilih Keep

5. Pilih file yang tadi anda simpan di keep > klik Save to device

Nah, file yang telah anda simpan di device bisa anda temukan dengan membuka file manager atau my files yang ada di ponsel android anda dengan pilih Internal Storage > Download > Line.

Selain lebih mudah dalam pencarian di masa yang akan datang, menyimpan file dokumen line di android dapat berguna saat anda mau mengirimkan file yang ada di line melalui email dalam jumlah banyak karena kita tidak bisa mengirimkan beberapa file sekaligus langsung dari line ke email. Semoga informasi ini dapat membantu anda. Terima kasih telah membaca. Jangan lupa baca artikel kami lainnya mengenai Cara Cepat Mencari Kata di Line
loading...

Post a Comment

0 Comments