Cashtree : Cara Cepat & Mudah Mendapat Voucher Belanja Gratis

loading...
Selamat datang di The Royal Moringa. Saya yakin sebagian besar dari anda menggunakan smartphone untuk melakukan aktivitas umum seperti penggunaan media sosial (Line, Whatsapp, Instagram, Twitter, Linkedin, dan Facebook), bermain game mobile, mendengarkan lagu (Spotify, Joox, SoundCloud), menonton film di Youtube, membaca buku, dan masih banyak lagi.  Tetapi pernahkah terlintas di pikiran anda bahwa aplikasi di smartphone ada yang mampu memberikan hadiah kepada anda secara cuma-cuma alias gratis.

download cashtree

Ibarat peribahasa yang mengatakan, "sambil menyelam minum air". Jadi, selain melakukan aktivitas browsing atau chatting yang tentunya membutuhkan pulsa untuk kuota internet, kita sebenarnya bisa mendapatkan uang melalui smartphone kita. Bagaimana caranya?

Nah, pada kesempatan kali ini, saya akan menjelaskan salah satu aplikasi yang menawarkan reward atau hadiah kepada penggunanya secara gratis. Namanya adalah Cashtree. Apakah anda pernah mendengar nama aplikasi ini sebelumnya? Aplikasi ini sebenarnya sudah ada cukup lama di Playstore dan sudah banyak juga yang menggunakannya termasuk saya. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Cashtree dan apa saja keuntungan yang diberikan, simak penjelasan berikut ini.

Apa itu Cashtree?
Cashtree adalah sebuah aplikasi android yang memberikan member atau penggunanya reward/hadiah secara gratis dengan melakukan sejumlah aktivitas tertentu. Aktivitas yang dimaksud adalah mengunjungi halaman webpage, mendownload aplikasi tertentu, menonton video pendek, dan menjawab survei. Aplikasi ini sangat mudah penggunaannya dan hadiah yang diberikan cukup banyak pilihannya.

Bagaimana cara mendapat Cash?
Pada versi aplikasi terbaru Cashtree ada 4 menu yang ada pada tampilan layar yaitu menu Cash, Cash+, Invite, dan Shop. Keempat menu ini memiliki fungsi yang berbeda-beda. Berikut penjelasan lengkapnya.

Cash : Menu utama yang digunakan untuk menambah saldo di akun Cashtree anda. Menu ini memberikan sejumlah opsi atau pilihan untuk menambah cash diantaranya mengunjungi halaman website/situs tertentu bisa berupa portal berita, onlineshop, atau produk tertentu, menonton video pendek, dan mendownload aplikasi. Cash yang bisa anda dapatkan berkisar Rp 50 - Rp 15.000. Semakin rajin anda melakukan misi maka akan semakin cepat cash anda terkumpul untuk ditukarkan hadiah.

Cash+ : Menu ini berisi aktivitas tambahan untuk menambah cash anda. Aktivitas yang disediakan diantaranya Daily Stamp Event, Tebax OX, Lihat Horoskop, dan Extra Cash. Pada menu Cash+ anda juga dapat mengikuti undian Samsung J7 Prime, saldo cash 1,2 juta rupiah, dan cash Rp 500 - Rp 1000 dengan menukarkan kupon yang anda miliki.


keterangan:
Daily Stamp Event : memutar roda keberuntungan setiap hari untuk menambah cash s/d 1 juta rupiah. Tebak OX : game tebak-tebakan dimana anda harus menggunakan cash anda berapapun maksimal Rp 5.000 dan jika tebakan anda benar maka cash yang anda pakai tadi akan dilipatgandakan 1.8x. Misal anda memasukkan cash Rp 5.000, jika tebakan anda benar maka saldo anda akan bertambah Rp 9.000.
Lihat Horoskop : melihat ramalan rasi bintang anda
Extra Cash : mendapatkan cash tambahan dari download aplikasi melalui Fyber Offer dan menjawab survei melalui GMOR Offer.

Invite : Menu yang digunakan untuk mengundang teman anda bergabung bersama Cashtree di mana anda dan teman baru anda akan mendapat saldo cash Rp 2.000 setiap aktivasi.

Shop : Menu yang paling penting bagi user Cashtree karena tanpa menu ini semua saldo yang kita kumpulkan menjadi percuma saja. Menu Shop adalah tempat dimana anda dapat menukarkan cash anda dengan reward yang tersedia.

Apa saja hadiah yang bisa anda tukar?
Hadiah yang dapat ditukar sangat banyak pilihannya dan akan update setiap saat. Hadiah yang tersedia untuk saat ini (updated 01/20) ada
- Voucher Game Online Rp 10.000
- Voucher Tokopedia
- Voucher Zeddo Underwear Rp 50.000
- Voucher Facial Care Soap Rp 20.000
- Voucher pulsa telkomsel, XL, im3 ooredoo, tri, dan smartfren
- Men's sneaker, Casual shoes, dan Boots shoes
- Soothing Gel Korea Celebon
- Philips Classic Dry Iron (Setrika)
- SKMEI Digital Military Sport Watch (Jam Tangan)
- Samsung Galaxy J7
- Xiaomi Redmi 5A
Selain itu ada juga hadiah premium terbatas yang pernah ditawarkan oleh Cashtree selama periode tertentu misalnya Voucher Sodexo Rp 50.000, Voucher KFC Rp 50.000, Saldo GoPay Rp 20.000, Voucher Tokopedia Rp 5.000, Voucher Indomaret Rp 25.000 dan masih banyak lagi. Untuk hadiah premium ini sifatnya terbatas (limited), jadi prinsipnya siapa cepat dia dapat.
Setelah membaca penjelasan dan hadiah-hadiah yang ditawarkan oleh Cashtree yang baru, apakah anda ingin mencoba aplikasi reward ini? Jika anda tertarik, silakan anda coba dulu dengan mendownload aplikasi Cashtree disini. Dengan mendownload melalui link yang saya berikan, anda akan mendapatkan saldo awal Rp 2.000. Untuk selanjutnya anda bisa menambah saldo cash anda sesuai dengan cara mendapatkan cash yang telah dijelaskan sebelumnya. Selamat mencoba!
loading...

Post a Comment

0 Comments